Maha
suci Allah yang telah menciptakan segala sesuatu
berpasang-pasangan,dari apa yang dikeluarkan oleh bumi,dan dari diri
mereka sendiri,maupun dari apa yang mereka tidak ketahui.
(Surah Yaa Sin.ayat
36)
Meskipun
pemahaman dari konsep “berpasangan” menunjuk pada relasi antara
laki-laki dan perempuan,atau jantan dan betina,tetapi pernyataan “dari
apa yang mereka tidak ketahui” cukup menarik perhatian karena memiliki
makna yang lebih luas,bukan hanya terbatas pada jenis kelamin.
Pada
jaman sekarang ini,makna tersebut terungkap kebenarannya.seorang
ilmuwan Inggris.Paul Dirac,mendapat hadiah nobel pada tahun 1933.karena
penelitiannya yang mengungkapkan bahwa semua materi terbentuk secara
berpasangan.penemuanya,yang disebut “Parity"menyatakan bahwa “materi”
terbentuk secara berpasangan dengan “anti materi”.
“anti
materi”membawa sesuatu yang merupakan “pasangan”dari
materi.misalnya,sebagai pasangan dari materi,electron dari antimateri
mengalirkan arus positif,sementara protonnya mengalirkan arus negative.
Dalam buku ini beliau menyatakan,
"Setiap
partikel memiliki anti partikelnya.dan kaitan ini membuktikan kepada
kita bahwa “Penciptaan secara berpasangan” dan“kemusnahan secara
berpasangan” terjadi dalam seluruh kurun waktu,dan dimana pun tempatnya."
Jadi
jelas makna segala sesuatu diciptakan secara berpasangan tidak hanya
bermakna kiasan saja,namun secara harfiah,memang berpasangan.seandainya
tidak diciptakan seperti ini,maka kehidupan tidak akan ada.karena energi
yang terdapat pada setiap partikel berasal dari pasangannya
tersebut.hal ini juga menyiratkan adanya pasangan dari segala hal di
alam ini.kalau ada materi dan anti materi,maka seluruh materi
jelas memiliki pasangannya.artinya
ada dunia lain yang merupakan pasangan dari dunia yang kita tempati
ini.dunia yang berbeda dimensi dengan dunia yang kita tinggali
sekarang.dunia yang sama seperti dunia kita namun segala sesuatu
didalamnya merupakan kebalikan dari dunia yang kita tinggali
sekarang.untuk lebih dalam menggali soal ini,saya sarankan anda menyimak
tayangan
di youtube,dengan judul Atom BBC.Illusion of reality.Prof Jim Al
Khalili akan menjelaskan bagaimana Paul Dirac menyatakan adanya pasangan
atas segala materi.
Kemudian
pada tahun 1932,Seorang Professor di California Tech,yaitu Carl
Anderson,membuktikan kebenaran prediksi Dirac mengenai adanya anti
matter.Ketika menyelidiki partikel sinar kosmik dalam sebuah cloud
chamber,Anderson melihat jejak jejak yang ditimbulkan oleh “sesuatu yang
berarus positif,dan memiliki massa yang sama dengan electron”
Setelah
menyelidiki selama setahun,Anderson menyimpulkan bahwa jejak jejak yang
dilihatnya sebenarnya adalah anti electron.masing masing muncul
bersamaan dengan electron yang terjadi karena dampak benturan sinar
kosmik dalam cloud chamber.
Anderson menyebut anti elektron tersebut sebagai “Positron",
karena arus positifnya.karena penemuan ini,akhirnya
Anderson juga berhasil mendapatkan hadiah Nobel pada tahun 1936.anti
partikel,sebagaimana yang keberadaannya pernah diprediksi oleh Paul
Dirac kini merupakan kenyataan ilmiah.
Jadi dalam hal ini Al
Quran telah mendahului sains,dengan menyatakan bahwa segala sesuatu
diciptakan secara berpasangan.dan tidak membatasi konsep berpasangan itu
secara sederhana dan terbatas.
0 komentar:
Post a Comment